Halaman

Halaman

Monday, March 27, 2017

PROGRAM OBSERVASI ANAK HOLIDAY CLASS DESEMBER 2017

HOLIDAY CLASS PROGRAM BERSAMA AYAH EDY UNTUK ANAK USIA TK-SD 18-29 DESEMBER 2017 DI LOVINA BALI

 
foto bersama peserta observasi angkatan ke-1

Para orang tua yang berbahagia,

Selama lebih dari 10 tahun ayah bersama dengan para asistennya terjun langsung dalam pendidikan anak usia dini, ayah berhasil mengembangkan sebuah sistem observasi yang berbasiskan pada Multiple Intelligence & Holistic Learning yang mampu menggali potensi-potensi anak yang terpendam yang sering kali oleh para guru dan orang tua di terjemahkan sebagai “masalah”.

Hasilnya sungguh luar biasa, ternyata banyak sekali anak-anak yang dinyatakan sebagai anak bermasalah seperti Disable Learning, Dyslexia, ADD, ADHD, Delay Speech, Autis ringan dan sebagainya, sebenarnya adalah anak normal bahkan berpotensi menjadi jenius-jenius Indonesia yang luar biasa.

 Bahkan yang paling mengharukan adalah ada seorang anak yang mengalami Hidrosefalus dan secara medis telah dinyatakan kemampuan otaknya hanya tinggal 10-20% saja, namun setelah anak dan orang tuanya mendapatkan terapi kasih sayang yang berbasiskan pada temuan Masaru Emoto juga Prof. Kazuo Murakami, Penerima Hadiah Japan Research Award untuk Bidang Genetika, kemampuannya bisa kembali normal 100%. Bahkan Ayahnya sambil tersenyum bahagia dan penuh syukur mengatakan bahwa kemampuan anaknya sekarang malah melebihi 100%.

  
Parenting Talkshow Mas Rian dan Keluarga di Sindo TV


Berdasarkan pengalaman Ayah menyelenggarakan program pendidikan berbasiskan observasi, ayah menemukan bahwa banyak anak-anak yang normal dan menyimpan kemampuan unggul yang luar biasa justru malah sering dinyatakan bermasalah.

Hal ini dimungkinkan terjadi karena selama ini sistem telah memformat cara berpikir orang tua, guru dan konselor pada model pendekatan hitam putih yang hanya mengakui hanya ada satu kriteria kenormalan anak, jika anak tidak memenuhi kriteria tersebut maka dinyatakan berkelainan dan harus di terapi.

  
Sistem pendidikan yang menyeragamkan anak
 
Padahal ayah menemukan paling tidak ada 16 jenis tipe kenormalan anak dan semua tipe tersebut adalah normal dan masing-masing kenormalan tersebut di ciptakan Tuhan untuk maksud dan tujuan berbeda serta untuk profesi yang juga berbeda-beda saat mereka dewasa kelak. Nah dari 16 tipe tadi mereka biasanya memiliki ke khas-an masing-masing, akan berbeda satu anak dengan anak lainnya meskipun ia saudara kandung atau kembar sekalipun.

Sungguh memprihatinkan jika kita melihat banyak sekali anak normal yang dinyatakan bermasalah atau berkelainan yang sesungguhnya disebabkan karena kita yang tidak tahu dan tidak dapat melihat sisi emas dari anak-anak tersebut. Inilah mengapa ayah melihat kita semua orang tua dan para guru harus lebih banyak belajar tentang anak-anak kita.

  
 
Dalam program observasi ini kami mewajibkan orang tua untuk ikut serta aktif belajar untuk memungkinkan orang tua bisa secara detail mempelajari kembali dirumah agar dapat menemukan potensi yang terpendam dalam diri anaknya dan tidak melakukan lagi kesalahan yang fatal dalam mendidik dan mengelola mereka.

Diakhir priode sesi Observasi orang tua akan mendapat konsultasi pribadi & Laporan Observasi yang lengkap yang bisa membantu orang tua dan guru untuk menerapkan pola asuh dan pola didik yang tepat bagi si anak.

 Para orang tua peserta program holiday class observasi anak angkatan ke-2

Program ini hanya untuk anak seusia 6-12 tahun (TK & SD) hanya untuk 32 orang peserta.  Pendaftaran dibuka 3 bulan sebelum acara. 

Segera daftarkan putra-putri anda SEKARANG JUGA, karena termpat selalu terisi penuh



Ingat !

Pesan tempat 3 bulan sebelum acara melalui Ayah Edy Management di nomer 0856-9497-5174 / 0856-1997-244 Office telp: 0362 -330-1705 pada jam kerja (Senin-Jum'at).

Proses pembayaran bisa dicicil sampai satu bulan sebelum acara berlangsung 

Jika telp tidak di angkat silahkan sms tinggalkan identitas untuk kami hubungi kembali.

Program Observasi ini di selenggarakan bertepatan dengan Liburan Sekolah Juli  dan Desember 2017, di Singaraja Buleleng, Bali.

Simak juga kesan orang tua peserta Program Holiday Class (Observasi) ini via link berikut ini:

https://www.facebook.com/141694892568287/photos/a.144983902239386.35784.141694892568287/917752701629165/?type=1&theater

PERHATIAN !

Program konsultasi dan Observasi anak yang resmi nomer kontaknya hanya ada di www.ayahkita.blogspot.com

  
Tim observasi ayah edy Lovina Bali 

Let’s Make Indonesian Strong from Home

MARI KITA BANGUN INDONESIAN YANG KUAT DARI KELUARGA, MELALUI ANAK-ANAK KITA TERCINTA!

Salam Sukses dan Bahagia,
AE Management

Saturday, March 25, 2017

MENGAPA SETIAP ORANG TUA PERLU MEMETAKAN POTENSI EMAS ANAKNYA??

NIA ALVITA 19 TAHUN, DIRECTOR OF CHOREOGRAPHY DI LA, AS.

Apakah P3EA ?

P3EA Program Pemetaan Potensi Emas Anak P3EA bersama AYAH EDY adalah sebuah program yang sudah dilakukan oleh ayah Edy untuk membantu Anak-anak Indonesia khususnya pelajar usia kelas 3 SMP keatas untuk memetakan potensi Emasnya.

Mengapa Perlu di petakan ?

1. Banyak anak yang seolah-olah malas atau ogah-ogahan bersekolah bukan karena ia malas tapi karena ia tidak berminat dan tidak tahu apa tujuan akhir dari sekolah yang dijalaninya.

2. Banyak anak yang nilai sekolahnya pas-pasan karena minat dan bakat yang dimilikinya tidak sesuai dengan jurusan sekolah yang diambilnya.

3. Karena sebagaian besar anak Indonesia sering bingung memilih Jurusan sekolah yang paling cocok dan sesuai dengan potensi Emasnya.

4. Karena sebagian besar guru juga bingung jika ditanya tentang potensi emas muridnya dan jurusan sekolah yang paling cocok bagi dirinya.

5. Karena orang tua pun demikian mengalami hal yang sama, jadi jangan sampai terulang lagi pada anak kita.

6. Karena test yang ada sering kali juga masih membuat si anak bingung untuk menentukan pilihan sekolah yang cocok bagi mimpi besar hidupnya sesuai potensi emas yang dibawanya sejak lahir.

7. Agar pembiayaan sekolah anak-anak kita lebih tepat guna dan sasaran, dan bukannya tersasar jurusan.

Apa akibatnya jika tidak dipetakan..?

1. Banyak anak yang tersasar atau keliru memilih sekolah hingga akhirnya ia merasa ogah-ogahan sekolah atau bahkan banyak yang pada akhirnya mogok kuliah.

2. Banyak anak yang tidak mau melanjutkan jurusan sekolahnya, dan hanya mau sekolah atau kuliah jika pindah jurusan lain (coba-coba), bayangkan efek biaya, waktu dan tenaga yang diakibatkannya.

3. Seperti juga kita orang tuanya yang dulu mungkin tersasar jurusan sekolah, hingga pada akhirnya kita sulit sekali mencari pekerjaan yang kita cintai, hidup asal kerja berangkat pagi pulang malam meskipun batin kita menderita dan merasa ini bukan panggilan jiwa kita.

Apa efek jika Potensi Emas seorang anak berhasil dipetakan..?

1. Anak akan bahagia sekali mengetahui potensi emas dirinya yang mungkin selama ini banyak orang yang menganggap dirinya penuh dengan kekurangan dan tidak punya masa depan (khususnya anak-anak yang kurang suka sekolah dan tidak suka akademis)

2. Anak akan semakin rajin belajar karena ia sudah tahu apa yang ingin dicapai dalam hidupnya apa lagi sesuai dengan minat dan bakat yang dimilikinya.

3. Anak akan terhindar dari penyimpangan perilaku remaja, yang sebagaian besar penyebabnya adalah karena “Clue Less” atau hidup tanpa tujuan hanya sekedar sekolah dan belajar terus setiap hari dari hari ke hari, bulan ke bulan dst...

4. Orang tua juga semakin fokus dalam mendukung potensi anaknya

5. Biaya pendidikan jadi tepat sasaran dan jauh lebih hemat 

6. 90% anak yang berhasil dipetakan, berhasil dalam sekolah dan berhasil dalam meraih mimpi besarnya dalam pekerjaan dan kehidupan pribadinya.

Adakah potensi Emas anak yang tidak bisa dipetakan..?

1. Pada umumnya tidak ada potensi emas anak yang tidak bisa dipetakan, karena setiap anak yang terlahir telah diberikan Berkat Bakat dan Minat oleh Tuhannya untuk bisa dipetakan. Dan tanda-tanda itu biasanya terbaca melalui bentuk tubuhnya, level suaranya, cara bergeraknya, sifatnya sehari-hari dll. Rata-rata 80-90% dari anak-anak yang mengikuti program ini bisa dipetakan.

2. Ada sekitar 10% dari mereka yang belum bisa dipetakan, dan berdasarkan pengalaman kami hal ini terjadi karena:

a. Tipe si Anak, tipe anak itu berbeda-beda satu dengan lainnya, ada anak yang sudah jelas dan tahu apa yang diinginkannya (tipe Self Started/Leader) tapi ada anak yang tidak (Tipe Follower atau Directed (terbimbing) dengan proses bimbingan biasanya lama-lama ia akan bisa menemukan potensi emasnya.

b. Pola Asuh orang tuanya, Semakin pola asuh orang tuanya “Demokratif” terbuka bicara dan saling menghargai maka semakin mudah dan cepat ditemukan potensi Emasnya. Dan semakin keras serta otoriter pola asuh orang tuanya, akan semakin sulit.

c. Perbedaan keinginan keras dari orang tua dengan minat bakat anaknya, sehingga si anak takut untuk mengungkapkannya.

d. Kurangnya pengetahuan akan berbagai jenis profesi yang ia ketahui (kami menyebutnya kurang stimulasi profesi). Menyebabkan si anak sulit mengungkapkan apa yang menjadi minat terbesarnya dalam hidup ini. Padahal tanda-tanda fisiknya sudah menunjukkan arah pada salah satu profesi tertentu.

Usia Berapa mulai bisa dipetakan?

Sebenarnya sejak usia dini sudah bisa dipetakan, namun jenis pemetaannya agak berbeda;

1. Untuk Usia dini TK-SD yang bisa dilakukan adalah potensi dasar anak, yang meliputi sifat dasar untuk kelola pola asuhnya, minat dasar untuk mengunji konsistensi minatnya, tipologi anak, gaya belajar anak dsb. Ini dilakukan melalui Program Observasi Liburan Sekolah atau Holiday School Program, yang setiap liburan sekolah kami selenggarakan di Singaraja, Buleleng, Bali selama 10 hari.

2. Untuk Usia SMP kelas 3 ke atas langsung bersama Ayah Edy sesuai perjanjian.
 
Bagaimana jika saya ingin memetakan Potensi Emas Anak saya..?

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan:

1. Membeli dan membaca buku yang kami tulis yang berjudul RAHASIA MENEMUKAN POTENSI EMAS ANAK, buku ini tersedia di Gramedia seharga 50 ribuan, atau bisa juga dipesan on line via fb. Ayah Edy on line Shopping (berhadiah 1 CD Parenting Gratis senilai Rp. 600.000)

2. Mengikuti program Observasi Liburan sekolah untuk anak TK dan SD di sekolah Ayah Edy di Singaraja, Buleleng, Bali setiap liburan sekolah, dan Tahun 2017 rencananya akan diselenggarakan 1 pekan setelah Hari Raya Idul Fitri.

3. Konsultasi langsung dengan Ayah Edy dengan perjanjian untuk anak usia 3 SMP ke atas.

Bagaimana jika anak saya sudah remaja atau lulus kuliah, apakah masih bisa dipetakan...?

Sebaiknya pemetaan itu dilakukan jauh-jauh waktu sebelum seseorang melanjutkan sekolahnya ke perguruan tinggi agar tidak terlambat, dan lebih tepat sasaran dan bermanfaat. Namun ada juga yang berpikir lebih baik terlambat tapi tahu potensi emasnya dari pada sepanjang hidup tidak tahu dan terus mengeluh tentang profesinya atau malah tidak mau kerja.

Jadi banyak juga orang yang sudah selesai kuliah tapi masih bingung mengikuti P3AE ini. Ada juga yang sudah bekerja dan merasa profesinya tidak cocok juga ikut program konsultasi Pemetaan bersama Ayah Edy. Beberapa diantaranya ada juga yang berkonsultasi untuk memilih jurusan melanjutkan S2 yang sebenarnya cocok dengan potensi emasnya.

Apakah program pemetaan potensi Emas anak ini juga bisa dilakukan secara kolektif oleh anak-anak di sekolah...?

Bisa, dulu kami beberapa kali pernah melakukan untuk anak-anak usia SMA dan salah satunya adalah sekolah Lab School Rawamangun, Jakarta.

Berapakah biayanya? Silahkan langsung menghubungi: 0812-1818-4712 untuk Konsul Langsung dengan Ayah Edy Program ini sudah dilaksanakan sejak 8 tahun yang lalu dan memberikan hasil rata-rata 80-90% setiap peserta bisa dipetakan dengan lengkap dan baik.

Khusus ntuk Program Holiday School atau observasi Liburan Sekolah di Lovina Bali, TAHUN INI 2017, hanya memiliki kuota peserta 32 orang dan setiap tahun selalu terisi penuh.

Jadi jika ingin kebahagian tempat silahkan pesan paling tidak 3 bulan sebelum acara melalui Ayah Edy Management di nomer 0856-9497-5174 / 0856-1997-244 pada jam kerja.

TIM INTI PROGRAM OBSERVASI ANAK

Catatan apa bila tidak bisa dihubungi, silahkan tinggalkan pesan sms nama dan alamat email, untuk bisa dihubungi balik. Atau direct: d/a SEKOLAH MAHAKARYA GANGGA Jl. Kumba Karna LC10 No.5x, Singaraja, Buleleng, Bali Office telp: 0362 -330-1705

FOTO BERSAMA PESERTA OBSERVASI ANGKATAN KE-1

Pengalaman salah satu orang tua yang telah mengikuti Program Observasi Anak https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=916307141773721&id=141694892568287&substory_index=0

Beberapa Informasi Terkait: Pengalaman anak-anak yang pernah dipetakan potensinya:


FOTO NIA ALVITA SAAT KONSULTASI USIA 14 TAHUN


MAS ANDRI MENGUNJUNGI AYAH SAAT LIBURAN KULIAH KE INDONESIA

YEFTA PEMANTAPAN PROGRAM SEKOLAH PETERNAKAN KE AUSY
BERSAMA ADIKNYA YG TERPETAKAN SEBAGAI INTERIOR DESAIN/ARSITEKTUR

d. Kisah Audi: http://ayahkita.blogspot.co.id/2017/02/membalas-marah-dan-kebencian-dengan.html

Tidak ada foto karena masih diawal proses konsul...


BAHAGIANYA JOE DAN KELUARGA BISA FOTO BARENG AYAH EDY

MAS RIAN DAN KELUARGA TALKSHOW DI SINDO TV
BERSAMA CHANTAL DELLA CONCETA



dan baca juga link berikut ini. 

Monday, March 20, 2017

ANAK YANG TIDAK BISA DIDIDIK ATAU KITA YANG TIDAK BISA MENDIDIK ?


SUSAHNYA MENGATASI PERILAKU ANAK KITA YANG REWEL DI TEMPAT UMUM...?

atau jangan-jangan kita yang tidak tahu caranya...?

Saat berada ditempat umum saya sering mendengar orang tua yang sedang bersama anaknya sering mengeluarkan kata-kata negatif semisal....

"Kamu ini kok susah banget dibilangin sih !"
"Kamu ini dasar nakal ya....!"
"Dasar anak usil !"
"Mama capek dek nguru anak kayak kamu!"
"Mulai deh rewel lagi..."
"Bisa gak sih sehari saja gak bikin masalah..! "

Ini adalah contoh kalimat-kalimat negatif yang direkam anak setiap hari dan membuat dirinya menjadi seperti kata-kata tersebut.

Gantilah kat negatif dengan yang lebih positif agar alam bawah sadar anak mengikuti kata-kata tersebut.

Menurut ilmu otak Neuro Semantik jika kita bicar seperti ini kita sedang menanamkan kepercayaan bahwa anak kita

Karena alam bawah sadar itu akan mengikuti apa yang dia dengar tentang dirinya; itulah yang disebut  Proses Pembentukan Jati Diri.

Jadi jangan heran jika kita sering menggunakan kata-kata negatif maka perilaku anak kita semakin negatif dari hari ke hari.

1. Susah dibilangain  dan maka iapun akan semakin susah dibilangin
2. Nakal maka ia akan semakin Nakal
3. Usil maka iapun akan semakin usil
4. Rewel maka ia akan semakin sering rewel
5. Bikin masalah maka iapun akan semakin sering bikin masalah.

------>  ayo terus baca solusinya.....

Lalu apa kata ganti yang positif:

Misalhnya:

"Sini sayang, anak baik, mama mama mau bicara sama anak baik"!

Sambil dekati dan pegang tangannya, tatap matanya dengan tatapan netral dan gunakan suara netral saat bicara.

"Nak apa yang kamu lakukan itu tadi tidak baik,  jika kamu ingin begini sebaiknya yang kamu lakukan seperti ini lho..."  berikan contoh perilaku yang kita inginkan jangan hanya menegur agar anak tahu apa yang harus diuba dari perilakuna.

"Coba mama mau lihat, kamu masih melakukannya dengan cara yang kurang baik, atau cara yang baik seperti yang mama ajarkan"

"Kalau masih melakukan yang tidak baik, maka ingat ya mama akan berikan konsekuensi sesuai kesepakatan yang kita."

"Tapi kalau kamu mau berubah melakukan dengan cara yang baik mama akan berikan rewards."

USAHAKAN dirumah kita buat aturan main yang jelas, berikut reward dan punisment/konsekuensi jika anak kita melakukan perilaku yang menggangu dan yang baik.

Jadi sebenarnya anak yang berperilaku mengganggu itu awalnya disebabkan oleh kesalahan orang tuanya yang tidak membuat aturan main yang jelas dan tegas, sehingga anak tidak jelas ia harus bersikap bagaimana.   Yang ia tahu hanya kena bentak dan marah setiap hari.

Silahkan dicoba dan ayo terus kita belajar Parenting........

Sudah punya kedua buku di bawah ini...? (lihat kolom komentar)

silahkan share tulisan ini, siapa tahu bisa membantu teman atau sahabat lainnya yang sedang mengalaminya.

Mari kita terus berbagi kebaikan pada sesama setiap hari.

ditulis oleh Ayah Edy
www.ayahkita.blogspot.co.id
Penggagas Program Indonesian Strong from Home
Bapak Parenting Indonesia

KISAH KAPAL KARAM


Sebuah kapal karam diterjang badai hebat. Hanya dua lelaki yang dapat menyelamatkan diri dan berenang ke pulau kecil yang gersang.

Dua orang yang selamat itu tak tahu apa yang harus dilakukan kecuali berdoa.

Untuk mengetahui doa siapakah yang paling dikabulkan, mereka sepakat pergi ke daerah berjauhan, Laki-laki A berada di Timur Pulau dan Laki-laki B berada di sebelah baratnya.

Dan setelah itu kedua laki-laki itupun masing-masing mulai berdoa.

Doa pertama si Laki-laki A,  ia memohon diturunkan makanan. Esok harinya, lelaki A melihat sebuah pohon penuh buah-buahan tumbuh di sisi tempat tinggalnya.

Sedangkan di daerah tempat tinggal laki-laki B  tetap kosong.

Seminggu kemudian. Lelaki  A merasa kesepian dan memutuskan berdoa agar diberikan isteri, keesokan harinya, ada kapal karam dan satu-satunya penumpang yang selamat adalah seorang wanita yang terdampar di sisi pulau tepat lelaki pertama tinggal. (rupanya di pulai ini banyak kapal karam ya...hi..hii...)

Ayou terus lanjut baca !

Sedangkan di sisi tempat tinggal B tetap saja tidak ada apa-apa.

Segera saja, lelaki A ini berdoa memohon rumah, pakaian dan makanan. Keesokan harinya, seperti keajaiban, semua yang diminta hadir untuknya. Sedangkan lelaki B tetap saja tidak mendapatkan apa-apa.

Akhirnya, lelaki A ini berdoa meminta kapal agar ia dan isterinya dapat meninggalkan pulau itu.

Pagi siang hari mereka menemui kapal tertambat di sisi pantainya.

Segera saja lelaki A dan isterinya naik ke atas kapal dan siap-siap berlayar meninggalkan pulau itu. Ia pun memutuskan meninggalkan lelaki B yang tinggal di sisi lain pulau itu.

Menurutnya lelaki kedua itu tidak pantas menerima keajaiban tersebut kerana doa-doanya tak pernah terkabulkan.

Ketika kapal siap berangkat, lelaki A tiba-tiba saja mendengar suara dari langit, “Hai. Mengapa engkau meninggalkan rakanmu yang ada di sisi lain pulau ini?”

“Rejekiku hanyalah milikku sendiri, hanya kerana doakulah yang dikabulkan,” jawab lelaki A.

“Doa temanku itu tak satupun dikabulkan. Maka ia tak pantas mendapatkan apa-apa,”

“Kau salah!” suara itu berkata keras.

“Tahukah kau bahwa rakanmu itu hanya memiliki satu doa tapi sangat mustajab dan pasti dikabulkan. Karena dia tahu hal itu dan hatinya sungguh mulia maka ia hanya memanjatkan 1 doa saja yang ia yakin pasti akan dikabulkan.

Lelaki A kaget dan segera bertanya... “Doa macam apa yang dia panjatkan sehingga aku harus berhutang budi atas semua ini padanya?”

“Dia hanya berdoa agar semua doamu dikabulkan”

Sahabat ku,
Kita sering merasa sangat beruntung karena doa-doa dan cita-cita kita dikabulkan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, sehingga pada akhirnya kita menjadi orang sukses, memiliki rumah yang besar, istri/suami yang elok dsb.

Tapi tahukah bahwa ini semua bisa terjadi karena jauh diseberang sana ada ibu atau bapak kita yang selalu berdoa untuk kita, agar semua mimpi dan cita-cita kita dikabulkan oleh Allah SWT.

Jangan lupakan ini......
Jangan lupakan kedua orang tua kita.....
Jangan tunggu sampai Tuhan Menegur kita....
Ayo segera kunjungi orang tua kita .....
Karena bagaimanapun setiap anak akan berhutang budi pada orang tuanya...

Semoga kita bisa mengambil pelajarannya.

Ditulis ulang dan di share oleh ayah edy untuk ayah bunda tercinta.

www.ayahkita.blogspot.co.id

MENGAPA ANAK KITA JADI SUKA BERBOHONG ?


 Sahabat keluarga Indonesia yang berbahagia,

Apa kabarnya hari ini ????

Semoga selalu sehat, berkah dan bahagia bersama keluarga tercinta di akhir pekan.

Mengapa para orang tua perlu belajar parenting ?

Karena jadi orang tua tidak ada sekolahnya, jadi sering kali kita melakukan kesalahan dalam mendidik anak kita, dan kesalahan ini jika tidak segera diperbaiki akan menjadi kebiasaan dan tentu saja akan ditiru oleh anak kita.

Semisal menjawab pertanyaan anak dengan berbohong berikut ini;

Anak : Ayah kenapa rambut ayah kok mulai ada yang berwarna putih?

Ayah : Ya itu dia setiap kamu buat masalah, ada satu rambut ayah yang
berubah menjadi putih.

Anak : Oh... pantes.. sekarang aku jadi ngerti kenapa rambut kakek
putih semuanya..

So.... kenapa juga harus berbohong ?

Jawablah pertanyaan anak apa adanya sesuai ilmu pengetahuan agar anak bisa belajar tentang sains, logika yang benar juga kejujuran dari orang tuanya.

by Ayah Edy

Sunday, March 12, 2017

MANAKAH AGAMA YANG PALING BENAR MENURUTMU TUHAN..?


Ada seorang Tua yang sejak muda mencoba menemukan agama yang benar ternyata akhirnya frustasi karena tidak berhasil menemukannya. 

Lalu sampailah ia di puncak gunung untuk bertanya langsung pada Tuhan yang katanya di klaim oleh setiap pemeluk agama sebagai YANG MENCIPTAKAN DAN MENURUNKAN AGAMA DI BUMI.

Lalu orang tua itu menengadahkan wajahnya sambil berteriak lantang “Hai Tuhan, Engkau yang katanya yang menurunkan agama di bumi ini, Menurutmu manakah agama yang PALING BENAR di muka bumi ini?”

“Karena aku sudah berjuang sejak muda hingga Tua tidak juga menemukannya !! Semua pemuka agama mengKLAIM agama merekalah yang katanya PALING BENAR DAN PALING DITERIMA DI SISIMU!?”

“Ayo tunjukkanlah kepadaku Agama apakah yang paling benar yang harus aku anut untuk bisa membawaku ke sisiMu ?”

Lalu karena lelah orang tua inipun tertidur… dan iapun bermimpi bertemu dengan secercah sinar putih yang tiba2 saja berbicara

“Anakku, jika kehadiran kamu selalu membuat hidup orang lain lebih baik, lebih cerah dan lebih bahagia, maka itu artinya kamu telah menganut agama yang benar”

“Namun jika kehadiranmu justru membawa ketakutan pada orang lain, membawa kerusakan pada alam dan lingkungan, membawa keburukan pada orang lain maka itu artinya kamu telah menganut agama yang tidak benar”

“Anakku…, jadi perhatikanlah setiap kehadiranmu…. dimanapun kamu… dan kamu akan tahu sendiri apakah kamu saat ini telah menganut agama yang benar atau yang tidak benar”

“Bangunlah anakku dari tidur panjang mu, akan keyakinan bahwa agamamu lah yang paling benar, sementara orang-orang sendiri merasa takut akan kehadiranmu, orang-orang merasa resah akan keberadaanmu, orang-orang merasa tidak nyaman dengan kedatangan kamu, dan bahkan alampun jengah dan rusak dengan kedatangan dan ulahmu.”

“Ayo bangunlah nak…Bangunlah anakku dari tidur panjang mu, akan keyakinan bahwa agamamu lah yang paling benar jika kamu selalu berpikir jika ada orang-orang yang tidak menyukaimu mereka semua adalah musuhmu dan bukan orang yang mestinya engkau tolong dengan segenap kasih dan cintamu.”

“Ayo bangunlah nak…Bangunlah anakku dari tidur panjang mu, akan keyakinan bahwa agamamu lah yang paling benar jika kamu sendiri sesungguhnya masih terus di penuhi oleh rasa marah pada orang lain, suku lain, ras lain, bangsa lain… dan bahkan dipenuhi rasa marah pada pasanganmu atau bahkan pada anak-anakmu sendiri”

“Karena kebenaran sejati akan selalu membawa damai, bahagia dan cinta dalam kehidupan pribadimu juga kepada orang lain”

– Sebuah kisah yang di petik dari pengalaman seseorang yang sepanjang hidupnya ia curahkan untuk mencari Tuhan dan Kebenaran yang sejati. –