SATU-SATUNYA SITUS RESMI AYAH EDY

SATU-SATUNYA SITUS RESMI AYAH EDY
Bagaimana caranya..? Gabung di FB: komunitas ayah edy, download talkshow di www.ayahedy.tk

Thursday, July 26, 2018

AKU HANYALAH SEORANG SHERPA


AKAN TERBIT BUKU CATATAN PERJALANAN SEORANG ANAK YANG BENCI BELAJAR DAN MOGOK SEKOLAH.....

Hingga menjadi anak yang rajin dan "NGEBUT" belajar demi untuk mewujudkan cita-citanya Ingin menjadi Peternak dan Ahli Teknologi Pakan Ternak Dunia.

Berikut adalah cuplikan pengantar dari saya untuk buku tersebut ;

=============================

SAYA HANYALAH SEORANG SHERPA SEPERTI JUGA TENZING NORGAY

Tenzing Norgay adalah seorang Sherpa, SHERPA adalah sebutan untuk para pemandu para pendaki Gunung yang ingin menaklukan puncak gunung Everest di Nepal

Menaklukan puncak Everest adalah impian terbesar dari para pendaki gunung Hebat dunia.

Nama Tenzing Norgay mulai dikenal masyarakat International sejak ia memandu seorang berkebangsaan Selandia Baru yang bernama Edmund Hillary, yang kemudia meraih prestasi sebagai pendaki dunia pertama yang menaklukan Puncak Everest.

Tenzing Norgay

Telah banyak pendaki yang mencoba menaklukan puncak Everest sebelum Edmund Hillary, namun sebagian besar tidak berhasil selamat sampai ke puncak gunung tertinggi di dunia tersebut.

Dan untuk prestasinya tersebut Edmund Hillary diberi gelar bangsawan dan namanya menjadi Sir Edmund Hillary.
Sir Edmun Hillary
Semua mata dunia tertuju padanya, semua wartawan mewawancarainya, semua kamera menggambil gambarnya, dialah orang yang tercatat untuk pertama kali berhasil menaklukkan puncak everest, gunung tertinggi di dunia, dia menjadi kebanggaan bangsa dan negaranya.

Namun ketika itu ada satu wartawan yang berpikir bahwa sukses itu tidak akan pernah bisa diraih sendirian, dan dia ingin tahu siapa sesungguhnya orang penting dibalik suksesnya pendakian Sir Edmund Hillary.

Berhasillah didapat sebuah nama Tenzing Norgay, seorang Pemandu/Sherpa berkebangsaan Nepal, yang telah memandu Hillary sampai ke puncak Everest.

Seorang yang sangat polos dan lugu, namun memiliki tarikan wajah yang kuat, namun tetap ramah dan wajahnya selalu dihiasi senyum

SIAPA SESUNGGUHNYA ORANG DIBALIK SUKSES SANG PENDAKI PUNCAK EVEREST..?

Ada satu hal yang mengelayuti pikiran si wartawan, bukankah orang yang memandu seseorang itu selalu berjalan didepannya..? dan bukankah ketika mendekati puncak Tenzing bisa lebih dulu mencapainya ketimbang orang yang dipandunya..?

Tapi mengapa justru ia membiarkan Hillary yang menapakkan kakinya pertama di puncak Everest..?

Padahal jika ia mau ia bisa menjadi orang yang sangat terkenal dan tercatat dalam sejarah sebagai orang pertama dunia yang menaklukkan puncak Everest dan pasti ia akan menjadi orang yang sangat terkenal dan akan dicatat dalam sejarah dunia (guinness book of record).

Penasaran sang wartawan bertanya langsung pada sang Sherpa luar biasa ini.

“Tuan Tenzing, saya kira anda adalah seorang pemandu yang luar biasa, yang selalu berjalan didepan untuk memandu tim anda."

"Sebenarnya kalau anda mau anda bisa lebih dulu sampai di puncak Everest daripada Hillary yang anda pandu, tapi mengapa anda tidak lakukan itu...?”

Dan inilah jawaban dari sang Sherpa;

“Saya ini hanyalah seorang Sherpa (pemandu), Cita-cita terbesar saya adalah untuk memandu orang-orang agar bisa mencapai MIMPI TERBESAR MEREKA. “

“Mimpi terbesar Hillary adalah menjadi orang pertama dunia yang berhasil menaklukkan puncak Everest, sementara mimpi terbesar saya adalah membuat Hillary mampu mewujudkan cita-citanya itu. Jadi saya akan merasa bahagia apa bila Hillary bisa mewujudkan mimpinya tersebut.”

“Saya tidak ingin dikenal dan juga tidak ingin menjadi orang terkenal, bagi saya ketika saya berhasil memandu seseorang untuk mencapai puncak Everest sudah cukup membuat saya amat bahagia, itulah KEBAGHIAAN TERBESAR bagi hidup saya. “

Dan konon menurut cerita ketika hampir tiba di puncak Everest, Tezing mempersilahkan Hillary untuk mendahuluinya dan menapakkan kakinya di Puncak Gunung tertinggi di dunia tersebut.


Dan sejarah mencatat Edmund Hillary sebagai orang pertama yang berhasil menaklukan puncak gunung tertinggi di dunia, Mount Everest.

TIDAK ADA ORANG YANG SUKSES SENDIRIAN

Dalam bincang-bincangnya dengan wartawan Tenzing juga mengatakan bahwa dia bukanlah satu-satunya orang yang membuat Hillary sukses mencapai mimpi terbesarnya.

Ada banyak orang yang terlibat didalamnya, ia bukanlah satu-satunya Sherpa yang mendukung pendakian ini, ada banyak Sherpa lainnya dengan berbagai tugas yang berbeda.

Selain dirinya ada Sherpa-sherpa lain yang bertugas membawa peralatan, perlengkapan, makanan, dan kebutuhan lainnya, mereka berangkat bersama mulai titik awal sampai titik pemberhentian mereka masing-masing hanya Tenzing dan Hillary lah yang terus lanjut berdua sampai ke puncak.

Sherpa-sherpa lain ini juga memiliki peranan yang sangat penting, tanpa dukungan penuh dari mereka maka tidak mungkin cita-cita Sir Edmund Hillary bisa dicapai dengan baik dan selamat sampai di puncak dan kembali ke bawah..

Begitu juga dengan proses perjuangan Yefta untuk bisa menemukan tujuan hidup dan mimpi terbesarnya, banyak sekali orang-orang penting yang telibat didalamnya, mulai dari Mama Nita ibundanya, Papa Dwi Wasman ayahnya, Miss Mei pembimbingnya, Pak Lilik Kakeknya dan nenek serta semua pihak lainnya.

Mereka semua adalah orang-orang hebat yang telah ikut andil dalam memandu Yefta mencapai cita-cita dan mimpi terbesarnya untuk menjadi seorang Peternak dan Ahli Teknologi Pakan Ternak Tingkat Dunia.

KITA SESUNGGUHNYA HANYALAH PARA SHERPA/PEMANDU

Saya kira saya juga seperti Tenzing Norgay, hanyalah seorang Sherpa, seorang sherpa yang akan memandu anak-anak Indonesia yang ingin meraih mimpi terbesar mereka.

Kebahagian terbesar saya adalah ketika berhasil membuat anak-anak Indonesia yang sebelumnya dinyatakan bermasalah baik oleh orang tua atau sekolahnya, lalu kemudian menjadi anak-anak yang luar biasa dan berhasil meraih mimpi besar mereka dan menjadi kebanggan keluarga dan bangsanya.

Biarlah saya tidak dikenal, cukuplah bagi saya bisa melihat anak-anak Indonesia menjadi bintang-bintang yang bertebaran di angkasa dunia. Dan sesungguhnya itulah kebahagian tertinggi dalam hidup saya.

Begitu juga dengan para orang tua, saya kira kita perlu menyadari bahwa kita sesungguhnya hanyalah para Sherpa yang diberi amanah oleh Tuhan untuk membimbing anak-anak kita menjadi apa yang diinginkan Tuhannya melalu cita-cita terbesar mereka dan bukan menjadikan mereka sesuai apa yang kita inginkan.

Jadi mari kita pahami dan ingat selalu peran kita sebagai PEMANDU.



SUKSES SEORANG ANAK ADALAH KERJASAMA TIM
Saya sadar peran saya sebagai Sherpa tidak ada apa-apanya bagi sukses seorang anak, karena sesungguhnya yang bisa membuat seorang anak sukses itu melibatkan banyak pihak dan faktor pendukung;

Yang pertama adalah Niat kuat dan Kerja keras dari si anak itu sendiri

Yang kedua adalah dukungan penuh dari kedua orang tuanya, ya KEDUA ORANG TUANYA, ini yang jauh lebih menentukan.

Ditambah dengan dukungan Nenek, Kakek dan keluarga besarnya dan lainnya.

Saya sendiri baru tahu betapa beratnya perjuangan seorang Yefta dan Keluarga Bu Yuanita untuk bisa membuat Yefta menjadi seperti sekarang ini setelah saya membaca draft buku yang dikirimkan mama Yefta pada saya beberapa waktu yang lalu.

Ketika saya membaca Draft Naskah tersebut, jujur saya berkali-kali menitikkan air mata, terharu...

Betapa hebatnya perjuangan seorang Ibu untuk bisa membuat anak tercintanya menjadi orang yang sukses...,

Itulah mengapa pepatah mengatakan bahwa KASIH IBU ITU SEPANJANG MASA DAN TANPA BATAS.

Perjuangan inilah yang harus diketahui oleh para orang tua dan semua orang yang ingin anaknya sukses. Agar bisa dijadikan pelajaran sekaligus inspirasi bagi kita semua.

Beruntunglah Yefta memiliki ibu seperti mama Nita dan ayah seperti Papa Dwi Wasman.

Karena tidak banyak saya temui orang tua yang mau merubah diri dan pola pengasuhan demi anaknya.

Saya juga terharu ketika disatu acara Parenting Yefta menceritakan tentang betapa Mama Nita sekarang sangat jauh berbeda dengan Mama Nita yang dulu, dan pada kesempatan itu pula Yefta mengucapkan terimakasih yang tak terhingga pada mamanya dan memeluk mamanya di depan para hadirin peserta program Parenting di Singaraja, Bali.

Terima kasih mama Nita untuk semua perjuanganmu terus berusaha menjadi Mama yang terbaik bagi putera tercinta...
Terimakasih papa Dwi Wasman yang telah menjadi “Shoulder to cry on” puteramu tercinta.

Terimakasih kak Yefta untuk kegigihamu menjalani hidup yang penuh perjuangan hingga sampai pada titik yang membahagiakan ini.

Terimakasih juga pada Pak Lilik yang telah mendorong dan mendukung anak dan cucumu berjuang meraih masa depannya yang cerah dan membahagiakan.



MENGAPA BUKU INI DITULIS

Kita banyak sekali melihat dan mendengar tokoh-tokoh sukses dan terkenal seperti Rudi Hartono sang juara Legendaris Bulutangkis Dunia, Agnes Monica artis terkenal yang namanya tidak pernah redup, Ir. Wiyoto Wiyono sang pemegang paten Konstruksi Jalan Layang Sosrobahu, Bpk Chaerul Tanjung yang pemilik usaha Grup TransTV, Trans Mart & Studio dan banyak lagi tokoh sukses Indonesia lainnya.

Namun sangat sedikit sekali yang tahu kisah dibalik sukses para tokoh Indonesia ini. Tidak banyak buku yang ditulis mengenai kisah perjuangan orang-orang Sukses Indonesia, sehingga anak-anak Indonesia tidak punya referensi yang bisa memberikan inpirasi pada mereka bagaimana kisah perjalan jatuh bangunnya orang-orang sukses Indonesia.

Anak-anak Indonesia lebih banyak dicekoki oleh cerita-cerita Sinetron yang meracuni mental, dengan segala proses sukses yang diraih secara instant tanpa perjuangan.

Untuk itu saya selalu berpesan pada setiap orang tua yang anaknya saya bimbing, agar mau menuliskan kisah perjalanan sukses anaknya mulai dari awal berjumpa saya hingga kelak mereka meraih suksesnya.

Agar bangsa ini bisa belajar langsung dari contoh kisah nyata para orang tua dengan segala perjuangannya untuk membuat anaknya yang sebelumnya dianggap bermasalah menjadi anak yang sukses meraih cita-cita dan mimpi besarnya.

Mungkin tanpa adanya buku ini kita tidak akan pernah tahu betapa besar perjuangan Yefta untuk bisa keluar dari masalahnya, Betapa besar perjuangan mama Nita untuk bisa mengubah diri demi untuk anaknya, tidak tahu betapa besar peran Papa Dwi Wasman untuk membantu putera tercintanya mencari jalan keluar.

Kita juga tidak pernah tahu ada Miss Mei seorang malaikat yang diutus Tuhan pada kelurga bu Nita, yang berjuang keras untuk membimbing Yefta dari mogok belajar menjadi anak yang kelak rajin belajar.

Kita juga tidak pernah tahu ada Kakek dan Nenek Yefta yang dengan semangat 45 jauh-jauh menempuh jarak ribuan Mile mendampingi cucu tercintanya untuk menemukan Kampus Terbaik agar bisa menjadi seorang Peternak dan Ahli Teknologi Pakan Ternak Tingkat Dunia.

Inilah mimpi saya sejak awal menjadi seorang Sherpa yang bernama Ayah Edy.



Semoga ini juga bisa menjadi mimpi bagi seluruh orang tua Indonesia, menjadi Sherpa terbaik bagi anak-anaknya.

Mohon doanya selalu, Semoga Tuhan memberi saya kesehatan, kekuatan dan umur panjang untuk bisa terus menjadi Sherpa bagi anak-anak Indonesia sampai akhir hayat saya.

Puji Syukur Tuhan dan Terimakasih mama Nita yang telah berkenan menuliskan buku ini untuk Yefta, untuk keluarga, dan untuk Indonesia.

Semoga buku ini bisa Menjadi Pelajaran bagi para orang tua Indonesia bahwa sesungguhnya kita semua bisa menjadikan setiap anak kita berhasil meraih cita-cita dan mimpi besarnya asalkan kita mau belajar dan terus berusaha.

Jika kita mau pasti bisa dan bukannya jika kita bisa pasti mau..!

Ayah Edy
Sang Sherpa anak-anak Indonesia
www.ayahkita.com

No comments:

Post a Comment