SATU-SATUNYA SITUS RESMI AYAH EDY

SATU-SATUNYA SITUS RESMI AYAH EDY
Bagaimana caranya..? Gabung di FB: komunitas ayah edy, download talkshow di www.ayahedy.tk

Thursday, January 21, 2021


 

MENGAPA PRILAKU ANAK MUDA DAN BAHKAN ORANG YANG SUDAH TUA PUN CENDERUNG BERGEJOLAK, SUKA KEKERASAN SALING MENGHUJAT DAN MENCACI MAKI.?

Tanya seorang pemuda yang KRITIS  kepada orang Bijak.

Orang Bijak:

Karena para REMAJA sedang dalam masa MENCARI JATI DIRI DAN MEMBENTUK IDENTITAS DIRINYA. Jika ini gagal maka sampai tuapun akan terus bergejolak.

Anak Muda:

Mengapa para remaja itu MENCARI JATI DIRI ?

Orang Bijak:

Karena Tak ada orang dewasa yang peduli untuk membimbingnya menemukan diri sejatinya, yang merupakan perwujudan dari sifat-sifat Mulia Tuhan.

Anak Muda: 

Mengapa Orang Dewasa tidak peduli dan tidak mau membimbingnya ?

Orang Bijak:

Karena saat ia remaja dulu, juga tidak ada yang mempedulikan dan membimbing dirinya, hingga akhirnya meskipun usianya sudah dewasa dia sebenarnya BELUM MEMILIKI JATI DIRI yang matang yang merupakan perwujudan dari Sifat-sifat Mulia Tuhan dalam dirinya.

Anak Muda:

Kenapa kita bisa jadi saling tidak peduli seperti ini ?

Orang Bijak:

Anakku, kamu tidak perlu bertanya MENGAPA,MENGAPA DAN MENGAPA,  tapi cobalah bertanya BAGAIMANA CARANYA AGAR MULAI HARI INI PARA ORANG TUA BISA SALING PEDULI PADA KEBUTUHAN ANAKNYA YANG SUDAH MULAI BERANJAK REMAJA.

DAN BAGAIMANA KITA BISA BELAJAR MENUNTUN ANAK KITA MENEMUKAN JATI DIRINYA YANG MERUPAKAN PERWUJUDAN DARI SIFAT-SIFAT TUHAN MELALUI "CONTOH" YANG DIBERIKAN OLEH ORANG TUANYA.

Bukanlah setiap agama yang kamu anut sudah mengajarkan dan menjabarkannya secara jelas dan gamblang BAGAIMANA CARANYA? 

Mengapa kita tidak kembali menemukan dalam ajaran agama kita masing-masing seperti apakah SIFAT-SIFAT MULIA TUHAN ITU DAN BAGAIMANA KITA SEMUA BISA MEMILIKI SIFAT-SIFAT MULIA TUHAN YANG PENGASIH DAN PENYAYANG DALAM DIRI KITA JUGA ANAK ANAK KITA.

Ayo Nak kita LAKUKAN mulai hari ini juga, 

kalau bukan kita siapa lagi? kalau bukan sekaran kapan lagi ?

Sahabat komunitasku yang tercinta,


No comments:

Post a Comment