Indonesia pada hakikatnya merupakan kumpulan dari keluarga yg tersebar dilebih dari 12.000 pulau yg ada di Nusantara. Apabila keluarga2 ini kuat, maka Indonesia akan menjadi Bangsa & Negara yg Kuat dgn sendirinya tanpa perlu konsep yg berbelit-belit & biaya yg membebani negara. Pastikan keluarga & sanak famili kita di seluruh tanah air telah bergabung dlm GERAKAN MEMBANGUN INDONESIA YANG KUAT DARI KELUARGA. Kalau bukan kita, siapa lagi ? Kalau bukan sekarang, kapan lagi ?
SATU-SATUNYA SITUS RESMI AYAH EDY
Saturday, April 30, 2016
PILAR-PILAR PENDIDIKAN BERSTANDAR INTERNASIONAL
Ayah bunda yang berbahagia....
Beberapa penemuan dari penelitian yang dilakukan membuktikan bahwa jika anak-anak diberikan kesempatan untuk bergerak dalam proses belajar mereka, maka siswa akan terlibat lebih aktif dan cenderung menyerap lebih banyak, memperhatikan lebih cermat dan meraih nilai tes lebih tinggi dibandingakan apa bila mereka hanya harus duduk diam dan mendengarkan atau mencatat.
Dawna Markova berpendapat bahwa sistem pendidikan yang meminta anak untuk duduk diam mendengarkan atau mencatat, telah menghasilkan suatu generasi muda yang cenderung pasif, lamban dan tidak kreatif dalam menghadapi kehidupan dan tantangan zaman yang cenderung sebaliknya.
Ayah bunda yang berbahagia....
oleh karena itu sistem pendidikan masa depan telah menetapkan sistem pembelajaran sekolah pada 5 pilar besar, dimana proses pembelajaran yang berstandarkan internasional harus dapat membuat para siswanya untuk;
Lean to know yakni membuat siswa bergerak mencari informasi sendiri melalui berbagai media yang ada baik didalam atau diluar lingkungan sekolah,
learn to do, mereka mempraktekkan langsung apa yang dipelajari disekolah dikehidupan nyata dan menacatat hasilnya masing-masing untuk diperbandingkan dan dikaji lebih lanjut,
Learn to be, mereka mengetahui rangkaian panjang dan tujuan akhir dari sebuah proses pembelajaran dan apa gunanya bagi profesi mereka kelak di dalam kehidupan nyata.
Learn through life yakni menjadikan kehidupan sebagai proses pembelajaran seumur hidup bagi siswa, yang tidak terikat hanya pada kurikulum dan ruang sekolah yang sungguh sangat sempit dan terbatas.
Dan yang terakhir adalah Learn to live together; para siswa diajak untuk bergerak mencari tahu berbagai perbedaan yang ada didunia ini baik diantara individu, bangsa, agama dsb. agar mereka bisa menciptakan kedamaian dan keserasian diantara perbedaan yang ada baik dengan manusia maupun dengan alam lingkungannya.
Sudahkan kita memiliki pilar-pilar pendidikan yang berorentasi ke masa depan disekolah tempat anak-anak kita bersekolah...?
ditulis oleh Ayah Edy
Praktisi Pendidikan Multiple Intelligence & Holistic Learning.
Pimpinan Sekolah Maha Karya Gangga
Singaraja, Buleleng, Bali
Office telp: 0362 -330-1705
fb. Maha Karya Gangga
Maha Karya Gangga
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment